Nasional

Pengguna Jasa Layanan Bandara Mengalami Pertumbuhan

0

KALSEL, REPORTASE9.COM – Dalam penerapan masa new normal aau adaptasi kebiasaan baru, jumlah pengguna jasa layanan Bandar Udara (Bandara) Syamsudin Noor mengalami pertumbuhan sejak beberapa hari terakhir.

Menurut General Manager Bandara Internasional Syamsudin Noor, Amirudin Florensius diawal masa pembatasan grafik jumlah penumpang pengguna jasa bandara sempat mengalami “terjun bebas” atau penurunan yang cukup drastis.

Namun, seiring perkembangan waktu dan kondisi penerbangan di masa adaptasi kebiasaan baru grafik penumpang mengalami pertumbuhan mencapai 77 persen dan pergerakan pesawat atau penerbangan juga naik sebesar 44 persen.

“Pertumbuhanya sudah cukup lumayan dibanding bulan-bulan sebelumnya ,ini adalah bukti bahwa penerbangan sudah mulai tumbuh lagi ,itu artinya kita berhasil meyakinkan masyarakat untuk kembali menggunakan transportasi udara”. Ungkap Amiruddin kepada Reportase9.com.

Selama masa pandemi Covid-19, Bandara Internasional Syamsudin Noor menerapkan protokol kesehatan dalam pelayanan para pengguna jasa di bandara. Hal tersebut dilakukan dengan penerapan kawasan wajib masker, physical distancing, penggunaan APD untuk petugas bandara, dan pengecekan suhu tubuh

“Kami menerapkan protokol kesehatan dalam pelayanan di kawasan bandara untuk dapat mencegah penularan Covid-19. Dengan begitu kami harap seluruh pengguna jasa bandara dapat melakukan aktivitas di bandara dengan aman dan nyaman,” tambah Amiruddin.

Comments

Leave a reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You may also like

More in Nasional